Payment aggregator merupakan sebuah bukti bahwa digitalitasi di era sekarang adalah hal yang nyata. Karena seiring dengan perkembangan berbagai produk e-commerce, marketplace, toko online, dan lain sebagainya metode pembayarannya juga berkembang loh.
Jika dulu pembayaran hanya berlangsung secara konvensional maka sekarang sudah bergeser menjadi digital. Hal ini tentu menjadi sebuah tantangan untuk berbagai perusahaan layanan pembayaran seperti payment link atau payment aggregator. Karena tidak bisa kita pungkiri untuk bisa bermitra dengan berbagai bank maupun e-wallet juga butuh modal yang banyak.
Oleh karena itu hadirnya payment aggregator maupun payment gateway bisa sangat membantu mempermudah penjual mendapatkan pembayaran dari pembelinya. Namun kamu juga harus tetap berhati-hati dalam memilih produk payment link seperti ini, kamu harus mempertimbangkan untung ruginya. Nah berikut ini tips dalam memilih payment aggregator agar kamu bisa mendapatkan layanan yang menguntungkan.
Hal-Hal yang Perlu Kamu Perhatikan Saat Memilih Payment Aggregator
Sejatinya payment aggregator merupakan payment link yang bisa memudahkan pelanggan dalam membayarkan tagihan yang dibuat oleh penjual. Sangat cocok apabila kita aplikasikan pada bisnis online yang sedang berkembang. Dimana volume transaksinya belum begitu besar dan punya modal yang tidak terlalu besar. Berikut ini hal-hal yang harus kamu perhatikan dalam pemilihan payment aggregator.
-
Track Record Perusahaan
Dalam memilih perusahaan payment sebaiknya hal pertama kamu perhatikan adalah penyedianya atau perusahaannya. Lihat sudah sebanyak apa kerjasama yang bisa mereka dapatkan. Hal ini bisa kamu ketahui apabila kamu mengunjungi website mereka atau melihat profil perusahaan mereka.
Tapi ingat yaa hal ini buka penentu utama dalam menjalin kerjasama dengan perusahaan aggregator namun tentu harus kamu pertimbangkan juga. Selain itu seberapa lama perusahaan ini bisa bertahan melawan arus persaingan karena tentu banyak perusahaan aggregator yang berkembang dan berusaha memberikan layanan yang terbaik.
-
Lihat Fitur yang Mereka Punya
Produk digital yang berkembang di masyarakat sangat beragam macamya. Nah coba lihat apakah payment aggregator yang hendak kamu pilih bisa mencover semuanya, apakah fiturnya lengkap. Karena tentu hal ini bisa memberikan keuntungan yang besar bagi partnernya nanti.
Jika kamu bekerja sama dengan perusahaan yang menyediakan solusi pembayaran untuk banyak sekali produk, tentu kamu hanya perlu terhubung ke satu platform saja yaa sehingga transaksi pun berlangsung lebih mudah.
-
Lihat Pengalaman Maupun Sertifikasinya
Selain dua hal di atas kamu juga bisa mempertimbangkan pengalaman mereka maupun sertifikasi yang mereka dapatkan. Kamu juga harus memilih payment aggregator yang mempunyai tim professional dan juga mempunyai sistem keamanan informati yang tersertifikasi. Dimana sudah sesuai dengan standard dan lolos uji sertifikasi ISO untuk kelayakannya.
-
Lihat Kelengkapan Layanan Perusahaan Aggregator
Nah yang terakhir pastikan kamu memilih payment aggregator yang punya layanan lengkap. Dimana termasuk layanan monitoring selama 24/7 sehingga ketika ada kendala bisa langsung terpecahkan solusinya.
Punya layanan yang lengkap tentu menjadikan kerjasama yang kamu jalin akan memberikan keuntungan yang besar untuk kedua belah pihak. Selain itu, hal tersebut merupakan tanda bahwa perusahaan aggregator tersebut mempunyai kredibilitas yang tinggi.
Yuk mari kita ekspansi bisnis online kita dengan mulai menyediakan media pembayaran yang lengkap bagi pelanggan. Dengan begitu pelangganmu tidak akan pergi dan beralih dari toko kamu ke toko yang lain. Bagaimana apakah sudah jelas? Kamu juga bisa langsung berkunjung ke platform payment aggregator yaa untuk melihat secara langsung layanan seperti apa yang bisa mereka berikan dan apakah menguntungkan kamu nantinya.